Senin, 17 Desember 2012

Dari Radio Raih Beswan

 
Dok. Pribadi
Inspirasi yang kita angkat minggu ini di redaksi adalah mahasiswa semester lima, ilmu komunikasi, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa. Niko Rizfiyanda Utama, dia adalah peraih beasiswa djarum 2012. Sepak terjangnya untuk meraih beasiswa dari djarum foundation tidaklah mudah.
Awal mengembangkan kemampuannya untuk meraih beasiswa dari penyiar radio Tirta FM. Bagaimana ia mengawalinya dari penyiar radio hingga menjadi peraih beasiswa tingkat nasional. Simak inspirasinya.
Niko, bagaimana awal merintis karir penyiar di radio?   
Saya sudah merintis karir di radio dari semester satu sampai sekarang dan sudah banyak pengalaman yang didapat dari bersiaran. Itu semua bermanfaat untuk meningkatkan kemampuan saya.
Apa menjadi penyiar termasuk menjadi kemampuan kamu untuk meraih beswan?
Iya, organisasi awal sebagai penyiar radio dan itu lah yang memajukan saya buat beswan Djarum. Juga, Itu diterima beswan. Karena beswan tidak melihat kita dari organisasi mana, tapi bagaimana organisasi tersebut membangun karakter kita.
Bagaimana awal perjuangan dapat beswan?
Perjuangan meraih beswan itu panjang dan tidak segampang membalikan tangan. Karena beswan bukan beasiswa biasa, tapi itu tingkat nasional. Selain diberikan uang, djarum beasiswa plus pun memberikan pelatihan soft skill. Sehingga meningkatkan kualitas peraih beswan tersebut.
Dok. Pribadi
Persyaratan apa saja yang dipersiapkan ?
Persyaratan yang ketat, mengharuskan kita mempersiapkan diri dari jauh hari sebelum penerimaan. Persiapan administrasi, harus punya sertifikat dan orang yang mengikuti organsisasi dalam atau luar kampus. Hal itu tidak semua kita peroleh dengan instan, jadi harus dari jauh-jauh hari. Terlebih persiapan mental dan fisik untuk menghadapi hari tes, karena ada tes psikotes, forum grup discution, dan wawancara langsung dari pihak Djarum Foundation.
 
Apa dampak beasiswa djarum plus bagi kamu ?
Punya dampak yang sangat besar, contohnya acara Nation Building, yakni acara pengetahuan nasional buat penerima beswan dari seluruh Indonesia. Kita  dikumpulkan di Semarang selama tujuh hari dan dampaknya kita lebih memahami negara kita (kebudayaan indonesia). Selain itu juga, kita diajarkan bagaimana menjadi seorang negarawan dan kenal seluruh orang di Indonesia. Setelah acara ini juga masih ada acara Character Building, Leadership, Development, Community Employment, dan Competition Challenge.
Pembaca semoga kalian terinspirasi dari kisah yang kita hadirkan minggu ini. Perjuangan dicapai karena adanya perubahan gerak pada diri kita, karena perubahan terjadi jika kita merubah apa yang ada dalam diri kita. (Maulana Yusuf)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar